Iklan

Erinanda Dewi
14 Desember 2020, 18.05 WIB
Last Updated 2023-02-07T13:30:53Z
Rekomendasi

Tiket masuk Susan Spa dan Resort Bandungan Yang Menakjubkan


SEMARANG, KANGENTRAVELING.COM - Halo sobat traveling, hayo ngaku siapa yang lagi bingung antara pengin traveling, perawatan tubuh, makan di resort, atau justru nginep di tempat yang nyaman?. Nah, mimin punya rekomendasi yang pas untuk kalian agar bisa menikmati semuanya.

Jika kalian berada di ibu kota Jawa Tengah tidak ada salahnya untuk mampir di Susan Spa And Resort Bandungan. Sebuah obyek wisata yang memberikan paket lengkap seperti keinginan sobat traveler.

Lokasinya berada di ketinggian 1.100 mdpl sekitar lereng Gunung Ungaran. Duh, gak perlu panjang lebar kalau udah ngomongin soal gunung dalam bayangan kita pasti muncul sesuatu yang indah. Hamparan rumput dan taman yang luas di pebuhi pepohonan hijau semakin memanjakan para pengunjung yang bosan dengan pemandangan kota. Selain itu, udara yang amat sejuk tentu kalian dapatkan di sini sobat traveler.

Sebagai gerbang menuju keindahan yang nyata, Susan Spa And Resort menawarkan fasilitas yang lengkap, antara lain :

Spa
Sesuai dengan namanya, Susan Spa menawarkan treatment bagi pengunjung yang memanjakan tubuh sembari berjalan-jalan. Kalian bisa memilih perawatan sesuai kebutuhan tubuh dengan rate yang berbeda.

Grand Ball Room 
Sebagai gedung yang unik dan megah, biasanya digunakan untuk acara party, wedding, dan semacamnya. Kapasitas yang diberikan pun cukup lumayan. Sekitar 700 orang mampu masuk di dalamnya.

Kapel La Kana
Nah KLK merupakan tempat paling ikonik yang menjadi buruan para sobat traveler untuk menghabiskan waktunya. Di sini kalian bisa menikmati indahnya pemandangan dengan background gunung Ungaran.

Selain itu, Kapel biasa digunakan untuk acara wedding party dengan menu spesial ala luar negeri.

Fitnes studio
Tempat yang pas untuk kalian, apabila tidak ada waktu luang sekedar mengendurkan otot-otot yang kaku akibat tidak pernah olahraga karena lebih memprioritaskan traveling.

Sebenarnya masih banyak lagi fasilitas seperti resort, kolam renang, wedding la kana, dan sebagainya.

Tarif masuk yang di tawarkan pun cukup murah meriah. Bagi yang hanya datang untuk sekedar berswafoto, kalian akan dikenakan tiket sebesar Rp. 25000 saja. Nantinya tiket tersebut bisa kalian tukarkan dengan kupon makanan yang disediakan. Sedangkan harga menikmati per fasilitas tentu beda sesuai dengan kebutuhan sobat traveler ya.